OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Interior Bernuansa Islami Makin Komplit dengan Furnitur Skandinavia

12 Oktober 2023 · 2 min read Author: Ferdinand Lamak

Anda sedang menata dan memercantik rumah Anda untuk menyambut hari raya Idul Fitri, sisihkan waktu sejenak untuk menyimak beberapa informasi penting yang disampaikan desainer interior, Ayu Sawitri Joddy ini. Menurut dia, bersamaan dengan datangnya bulan suci Ramadhan, ada tren tersendiri bagi para pemilik rumah yang menginginkan hadirnya nuansa Islami di ruangan-ruangan favorit mereka. Nuansa Islami ini dikreasikan dengan memadukan gaya Islami dengan furnitur bergaya Skandinavia.

Sebagaimana dikemukakan kepada Antara tadi malam (8/7/2015), perkawinan dua gaya tersebut, menjadi sesuatu yang baru menyusul mulai merebaknya penggunaan furnitur bergaya Skandinavia di Indonesia. “Kalau dilihat sekarang kan di produk furnitur yang masuk ke Indonesia baru-baru ini lagi terpengaruh banyak dengan gaya Skandinavia. Tapi orang-orang juga kreatif, sehingga ada juga yang mengkombinasikannya dengan gaya yang lebih Islami, semisal unsur-unsur Maroko di dalamnya.”

Kendati sudah tepat membuat padupadan gaya Islami dan furnitur bergaya Skandinavia, menurut Ayu, fase kritisnya terletak pada pemilihan warna. Fase ini yang menentukan keberhasilan perpaduan gaya Islami ala Maroko dengan furnitur Skandinavia. “Kuncinya itu dengan mendistilasi warnanya, membuatnya menjadi lebih sederhana, sehingga kita tidak mentah-mentah menggunakan gaya Maroko itu.”

Ayu bilang, unsur-unsur Maroko lebih banyak menggunakan warna yang cenderung gemerlap dan glamor, sedangkan Skandinavia lebih cenderung kasual dan minimalis.”Jadi kita ambil ragam hiasnya saja. Misalkan pattern Maroko itu kita ambil, tapi warnanya lebih disederhanakan, pakai putih saja. Gaya Maroko itu kan banyak aksen bintang-bintangnya, itu kita pakaikan warna putih saja kemudian dikombinasikan dengan furnitur Skandinavia, jadi menghasilkan sesuatu yang baru,” katanya.

Kombinasi kedua gaya disertai pilihan warna ini, nantinya akan menghasilkan desain interior ruangan yang santai namun tidak kehilangan selera Islami. Anda pun bisa mendapatkan atmosfir Islami di rumah Anda pada Ramadhan hingga Idul Fitri nanti. (Foto: Istimewa)