OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Mitos Kumbang Masuk yang Perlu Kamu Ketahui, Banyak Kutukan dan Bikin Sial?

30 Agustus 2023 · 4 min read Author: Insan Fazrul

Mitos Kumbang Masuk Rumah Featured Image

Simak mitos kumbang masuk rumah yang perlu kamu ketahui, benarkah penuh akan kutukan dalam hidup? Cari tahu selengkapnya di sini!

Dalam hidup, mitos dan misteri tidak pernah terpisahkan tak hanya firasat buruk saja namun juga masuknya makhluk hidup juga bisa jadi pertanda.

Mitos hewan masuk rumah pun bisa dalam berbagai bentuk, bahkan  ada yang dikaitkan dengan unsur mistis.

Salah satu hewan yang masuk rumah adalah seekor kumbang yang memiliki karakter penuh akan unsur misteri.

Seperti apa mitos kumbang masuk rumah, dan pertanda apa saja yang perlu kamu ketahui?

Mitos Kumbang Masuk Rumah yang Perlu Kamu Ketahui 

Kumbang masuk rumah dari berbagai jenis

Sumber: Wikipedia

Ada beberapa pertanda mitos kumbang masuk rumah khususnya di malam hari, tetapi mitos tersebut bukan pertanda baik namun pertanda buruk.

Pesan dan pertanda kumbang masuk rumah antara lain: 

1. Ada Kiriman dari Orang Jahat 

Kumbang masuk rumah yang perlu kamu ketahui merupakan salah satu pertanda jika ada seseorang di luar sana memberikan energi buruk bagi penghuni rumah.

Hal buruk tersebut bisa saja dalam bentuk tumbal, santet atau hal misterius yang berbentuk sejenis.

Umumnya kumbang yang bermunculan di rumah adalah kumbang tanduk yang hinggap di malam hari, bahkan ada mantra untuk mengusir hewan tersebut.

Sebab, dikhawatirkan kumbang bisa saja menjadi salah satu media santet yang mengundang tumbal dalam keluarga.

2. Menimbulkan Fitnah 

Mitos kumbang masuk rumah berikutnya adalah suatu hal dimana penghuni rumah akan memperoleh fitnah jahat.

Fitnah jahat tersebut bisa dikarenakan faktor masa lalu, bahkan bukan tak mungkin fitnah yang juga ada kaitannya dengan persaingan usaha karena satu dan yang lain kamu merasa diuntungkan.

Untuk itu, kamu harus waspada dan mawas diri dalam setiap sikap maupun tindakan yang kamu lakukan saat itu. 

Pastikan dalam hidup untuk mencegah kutukan ini kamu tidak memiliki seorang musuh sehingga memberikan rasa hidup aman dan tentram.

3. Mitos Kumbang Masuk Rumah Menurut Islam 

Bagaimana kumbang masuk rumah menurut Islam, mitos dan kutukan sepenuhnya tidak boleh dipercayai umat Islam.

Pasalnya, segala kehendak baik qadha dan qadhar sepenuhnya hanya takdir Allah SWT yang menentukan.

Mitos hewan baik firasat hingga kutukan yang mungkin menghampiri diharapkan tak mendatangkan keburukan.

Sepenuhnya hanya milik Allah, wallahu’alam bissawab

Cara Mencegah Kutukan Mitos Kumbang Masuk Rumah Menurut Islam 

Mitos kumbang masuk rumah gede

Sumber: Mediaindonesia.com

Jika kamu merasa takut akan berbagai firasat adanya mitos kumbang masuk rumah, ada beberapa cara yang perlu kamu ketahui dengan beberapa doa dan hadis berikut ini:

1. Hadis Riwayat Bukhari: 6616 

“Berlindunglah kalian kepada Allah dari kerasnya musibah, turunnya kesengsaraan terus menerus, buruknya qadha serta kesenangan musuh atas musibah yang menimpa kalian.” (HR. Bukhari: 6616).

2. Doa Pertama 

Bismillahil ladzii yadurru ma’asmihi syai-un fil ardilli wa laa fis samaa’i wa huwas samii’ul aliimu (HR. Abu Daud: 5088, dan Tirmidzi: 3388).

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah yang bersama nama-Nya sesuatu itu tidak berbahaya di bumi dan langit. Dan Dia Maha Mendengar lagi Mengetahui.”

3. Doa Kedua 

A’udzu Bikalimaatillaahit Taammati min Syarri Maa Khalaq (HR. Tirmidzi: 3437, dan An Nasai: 5433).

Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dan kejahatan apa yang diciptakan-Nya dan niscaya tidak akan ada yang memudharatkannya.”

4. Tolak Bala 

Kamu bisa menggunakan doa tolak bala sebagai cara mencegah bahaya mitos kumbang masuk rumah berikut ini:

Allohumma inna na’u dzubika min jahdil bala-i, wa darokisyasyaqoo suu-il qodhoo-i, wa syam mail a’daa-i. 

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami memohon perlindungan kepada-Mu dari bala atau bencana, kesukaran hidup, buruknya takdir, serta hinaan dan cemoohan orang-orang yang memusuhi.”

***

Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai mitos kumbang masuk rumah beserta cara mencegah kutukannya dengan doa.

Temukan berbagai inspirasi menarik seputar gaya hidup dan keluarga modern, selengkapnya di artikel.rumah123.com

Ikuti Google News dari Rumah123.com agar kamu tak ketinggalan banyak informasi terbaru.

Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti Summarecon Mutiara Makassar , hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!


Tag: ,


insan

Content Writer

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Selengkapnya