10 Oleh-Oleh Khas Kalimantan Timur Paling Populer, Banyak Pilihan!

oleh-oleh khas kalimantan timur

Berkunjung ke Kalimantan Timur tak lengkap jika tidak membawa pulang oleh-oleh. Kira-kira apa saja oleh-oleh khas Kalimantan Timur, ya?

 

Provinsi Kalimantan Timur terkenal dengan keindahan alamnya yang eksotis sehingga kerap jadi destinasi wisata.

 

Kalimantan Timur juga memiliki kota-kota yang terkenal seperti Balikpapan dan Samarinda.

 

Selain itu, provinsi yang dijuluki “Benua Etam” ini menjadi lokasi pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

 

Nah, apabila kamu berencana berkunjung ke Kalimantan Timur, jangan lupa untuk membawa pulang oleh-oleh.

 

Berikut ini rekomendasi oleh-oleh khas Kalimantan Timur yang paling populer!

Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Kalimantan Timur

1. Amplang

 

amplan oleh-oleh khas kalimantan timur

sumber: pancar.id

 

Berbicara soal oleh-oleh khas Kalimantan Timur, amplang jadi salah satu yang paling favorit.

 

Amplang adalah makanan ringan tradisional mirip kerupuk terbuat dari ikan yang berasal dari Kota Samarinda.

 

Camilan yang bercita rasa gurih satu ini seakan sudah menjadi oleh-oleh wajib bagi wisatawan yang berkunjung ke Kalimantan Timur, sebab rasanya tidak lengkap jika tidak membawa amplang sebagai oleh-oleh.

 

Umumnya, amplang dijual dalam kemasan berbagai ukuran, mulai dari 200 g, 1 kg, hingga 5 kg.

2. Abon Kepiting Samarinda

 

Selain amplang, oleh-oleh khas Kalimantan Timur yang wajib dibawa adalah abon kepiting yang merupakan makanan khas Balikpapan.

 

Abon kepiting mungkin terdengar cukup asing bagi sebagian orang, sebab pada umumnya abon terbuat dari daging sapi, daging ayam, serta daging ikan

 

Di Kalimantan Timur, abon kepiting jadi salah satu makanan yang lumrah dijumpai.

 

Dibanding abon lainnya, abon kepiting memiliki tekstur yang lebih halus.

 

Untuk rasanya sendiri gurih dan agak sedikit manis sehingga sangat cocok disantap dengan nasi hangat.

3. Gula Gait

 

Gula gait adalah makanan khas Kalimantan yang terbuat dari gula aren dan gula putih yang dibentuk seperti potongan kayu.

 

Proses pembuatan gula gait mirip seperti gulali, tetapi waktu pembuatannya terbilang cukup lama untuk mendapatkan tekstur dan warna yang diinginkan.

 

Bagi kamu yang ingin membawa oleh-oleh manis, gula gait ini wajib kamu beli karena rasanya yang legit.

4. Kue Keminting

 

Kue keminting adalah kue kering yang bahan dasarnya mirip dengan gula gait, yakni mengandung gula aren dan gula.

 

Dalam bahasa setempat, “keminting” berarti biji kemiri. Kue ini disebut demikian karena bentuknya yang memang mirip dengan biji kemiri.

 

Berbahan dasar gula aren dan gula putih yang dicampur dengan tepung sagu, kue keminting memiliki rasa legit dan gurih.

5. Roti Durian Panglima

roti durian panglima

sumber: akselerasi.id

 

Kalau kamu berkunjung ke Kalimantan Timur, khususnya Balikpapan dan Samarinda, oleh-oleh yang wajib kamu beli adalah Roti Durian Panglima.

 

Roti durian ini memiliki rasa yang legit dengan selai durian di dalamnya dan tekstur rotinya lembut.

6. Mantau Balikpapan

 

Roti mantau adalah kudapan khas dari Kalimantan Timur, khususnya Balikpapan, yang terkenal dengan kelembutan dan rasa gurihnya. Roti ini memiliki bentuk bulat seperti bakpau, tetapi tidak memiliki isian. 

 

Teksturnya yang empuk dan rasa gurihnya yang pas menjadikannya camilan favorit banyak orang.

7. Peyek Kepiting

 

Selain abon kepiting, oleh-oleh khas Kalimantan Timur dari kepiting yang juga tak boleh luput dari perhatian adalah peyek kepiting.

 

Peyek Kepiting adalah camilan gurih dan renyah yang terbuat dari tepung terigu, kacang tanah, dan suwiran daging kepiting.

 

Rasa peyek kepiting gurih dan renyah sehingga nyaman disantap sebagai camilan.

8. Sarung Samarinda

 

Sarung Samarinda, dikenal juga dengan istilah sarung tenun Samarinda atau tajong Samarinda,  adalah kain tenun tradisional khas Kota Samarinda.

 

Sarung ini bukan sekadar kain penutup, tetapi juga menjadi simbol budaya dan identitas masyarakat Suku Banjar di Kalimantan Timur.

 

Kalau kamu ingin membawa oleh-oleh spesial, sarung Samarinda bisa jadi pilihan.

9. Batik Kalimantan Timur

 

Batik Kalimantan Timur merupakan salah satu warisan budaya Indonesia yang kaya akan nilai seni dan filosofi. 

 

Batik ini terkenal dengan motifnya yang unik dan khas, terinspirasi dari kekayaan alam dan budaya Suku Dayak di Kalimantan Timur.

10. Batu Mulia

 

Ingin membawa oleh-oleh yang unik? Batu mulia bisa jadi pilihan.

 

Balikpapan dikenal sebagai salah satu kota yang kaya akan batu mulia sehingga tak heran jika di kota ini kamu akan menjumpai banyak penjual batu mulia.

 

***

 

Semoga bermanfaat, Property People.

 

Dapatkan hunian impianmu di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini!

 

**header: horego.com