Tebet dikenal sebagai salah satu kawasan di Jakarta Selatan yang memiliki banyak tempat nongkrong kekinian, termasuk deretan kafe dengan konsep unik dan Instagramable.
Mulai dari kafe berkonsep industrial, taman terbuka, hingga hidden gem semuanya bisa kamu temukan di sini.
Tak heran jika Tebet kerap jadi destinasi favorit anak muda hingga pekerja kantoran yang ingin melepas penat setelah seharian beraktivitas.
Jika kamu sedang mencari cafe di Tebet yang enak buat nongkrong, nugas, atau WFC, berikut kami berikan sejumlah referensinya!

Kopi Nako adalah cafe di Tebet yang Instagramable, sebab bangunannya didominasi oleh kaca modern.
Bagian outdoor dikelilingi oleh pepohonan rindang sehingga lingkungannya sangat asri.
Kafe di Tebet ini menawarkan suasana nyaman untuk berbagai aktivitas, baik sekadar bersantai, mengerjakan tugas, hingga berkumpul bersama teman.
Pengunjung bisa memilih duduk di area indoor maupun outdoor sesuai kenyamanan.
Keunggulan Kopi Nako tidak hanya terletak pada desain tempatnya, tetapi juga pada ragam pilihan kopi yang ditawarkan.
Salah satu menu paling unik adalah kopi dengan campuran durian yang jarang ditemukan di tempat lain.
Selain minuman, Kopi Nako juga menyajikan berbagai makanan seperti Nasi Goreng, Mi Goreng, Roti Bakar, Kentang Goreng, dan masih banyak lagi.

Mau WFC di tempat kekinian di kawasan Tebet? Kamu bisa mampir ke Staple Bonds & Noms.
Berbeda dari kebanyakan kafe, Staple Bonds & Noms berada di kawasan perumahan, sehingga suasananya lebih tenang dan cocok dijadikan sebagai pilihan Cafe di Tebet untuk nugas atau kerja.
Di sini, kamu bisa menikmati menu andalan seperti Grilled Cheese Toastie atau Sourdough dengan perpaduan tiga jenis keju dan herb butter yang menggugah selera.
Selain itu, tersedia juga berbagai pilihan lainnya seperti Nib Pancake, Hash Brown, Croissant, dan masih banyak lagi.
Untuk minuman, kafe ini menawarkan pilihan kopi maupun non-kopi yang bisa disesuaikan dengan selera.
Staple Bonds & Noms menjadi cafe di Tebet yang menawarkan menu murah tapi nikmat, lo.

Brown Bottle Coffee adalah salah satu kafe di Tebet yang menawarkan suasana estetik dengan pemandangan yang menenangkan.
Desain bangunannya mengusung konsep industrial, memadukan elemen kayu dan logam yang menciptakan kesan hangat sekaligus modern.
Area sekeliling yang dipenuhi pepohonan hijau juga menambah kesan asri dan nyaman.
Cafe di Tebet Jakarta ini menyajikan berbagai menu andalan seperti Chicken Spicy Noodle, Spaghetti Tonno, Nasi Ayam Cabe Garam, hingga Chicken Baked Tuna.
Untuk pilihan minuman, tersedia beragam varian menarik seperti Kyoto Latte, Espresso, Pandan Latte, Lychee Tea, Rumarie Regal, serta aneka pilihan mocktail yang menyegarkan.

Sesuai namanya, keunikan utama dari kafe ini adalah hadirnya simbol pita merah yang menghiasi hampir setiap sudut ruangan.
Interiornya memadukan gaya industrial minimalis dengan aksen merah cerah.
Ribbon Coffee & Eatery menyediakan beragam pilihan area duduk, mulai dari indoor non-smoking, indoor smoking, hingga area outdoor yang lapang.
Menu makanan dan minumannya juga sangat variatif. Beberapa hidangan favorit antara lain Cantonese Shrimp Omelette, Chicken Nanban, Miso Carbonara, Karaage, hingga French Fries.
Sementara untuk minuman, tersedia pilihan seperti Espresso, Americano, Hot Latte, Ice Choco, hingga Matcha.

Satu lagi kafe di Tebet yang wajib kamu kunjungi adalah KOBAin Coffee.
Kafe ini cocok untuk kamu yang ingin menikmati suasana sunset di tengah kota Jakarta, karena berlokasi di rooftop Gedung Sarana Square lantai 5.
Jika datang pada siang hari, kamu akan disuguhkan pemandangan gedung-gedung pencakar langit yang memukau.
Tak hanya mengandalkan panorama kota, KOBAin Coffee juga menghadirkan beragam pilihan makanan lezat seperti Kobain Rice Plate, Steak Hot Plate, Croissant, hingga aneka snack ringan.
Untuk minuman, tersedia pilihan menarik mulai dari Kopi Aren, minuman bersoda, hingga berbagai varian teh yang menyegarkan.
***header: Pergikuliner.com, Instagram/@doyanneat, Wisatainfo.com


