icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play
KPR
Panduan

Menikmati Keindahan Sunset di Pantai Mengening Cemagi

Kurang lengkap rasanya jika tak menikmati keindahan sunset di pantai-pantai di Bali.


Salah satu spot untuk menikmati pemandangan matahari terbenam yang saat ini sedang trend adalah di Pantai Mengening atau Pantai Cemagi.


Keindahan sunset di pantai ini belakangan sedang membetot perhatian warganet di media sosial.


Lantas, Pantai Mengening di mana lokasinya? Ada daya tarik apa saja di pantai ini?


Teruskan baca artikel ini untuk mengetahui ulasannya.
 

Lokasi Pantai Mengening Bali

 

Rute dari Denpasar ke Pantai Mengening.jpg

 

Alamat Pantai Mengening di Cemagi, Mengwi, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, Indonesia.


Lantaran berada di Desa Cemagi, maka Pantai Mengening memang sering disebut juga sebagai Pantai Cemagi oleh masyarakat setempat.


Untuk bisa mencapai Pantai Mengening dari Denpasar, kamu bisa berkendara sejauh 17,6 kilometer ke arah barat.


Jika menggunakan sepeda motor, waktu tempuh yang dibutuhkan dari Denpasar untuk sampai ke Pantai Cemagi adalah sekitar 60 menit.


Sementara itu, waktu tempuh yang dibutuhkan untuk bisa sampai ke Denpasar dari Pantai Cemagi menggunakan mobil adalah sekitar 50 menit.


Harga Tiket Masuk Pantai Mengening Cemagi Mengwi Badung

 

Wisatawan yang datang ke Pantai Mengening tak perlu cemas akan harga tiket masuknya.


Pasalnya, harga tiket masuk Pantai Mengening Cemagi gratis.
Wisatawan hanya perlu membayar parkir motor Rp2.000 dan parkir mobil Rp5.000.


Untuk jam bukanya, Pantai Mengening bisa dikunjungi dari pagi hingga malam hari.


Daya Tarik Pantai Mengening

 

1. Bisa Melihat Sunset yang Indah

 

Matahari Terbenam di Pantai Mengening.jpg
Foto: instagram.com/oceanwarung

 

Di media sosial, sempat viral keindahan sunset yang bisa disaksikan di Pantai Mengening Bali.


Ternyata, keindahan sunset itu memang bukan isapan jempol belaka.


Saat tiba di pantai ini pada saat petang, kamu bisa melihat keindahan matahari tenggelam yang berwarna oranye kemerah-merahan.


Ada beberapa spot yang bisa dijadikan tempat untuk menikmati sunset.


Paling favorit, terdapat spot warung-warung yang berderet rapi di pinggir pinggir tebing.


Tentu saja spot tersebut aman karena di samping meja dan kursinya, terdapat pagar pembatas yang terbuat dari beton dan besi.


2. Sudah Ditata Rapi

 

Pinggir Pantai Mengening.jpg
Foto: instagram.com/rezky.nuary

 

Berbeda dari pantai alternatif lainnya yang belum ditata, Pantai Mengening Bali sudah ditata rapi.


Adalah para anak muda di Desa Cemagi yang telah membuat destinasi wisata pantai ini semakin menarik dikunjungi.


Dulunya, Pantai Mengening memang sudah menjadi destinasi wisata.
 

Hanya saja, karena penataannya belum maksimal, jumlah wisatawan yang berkunjung ke pantai ini belum seramai sekarang.


Kini, setelah dibenahi dan viral di media sosial, kunjungan wisatawan ke Pantai Mengening semakin ramai.


Apalagi, Desa Cemagi memang telah ditetapkan sebagai desa wisata.


3. Pura di Atas Batu Karang
 

Daya tarik lainnya, terdapat pura di atas batu karang di tengah laut di area Pantai Mengening.


Pura Gede Luhur Batu Ngaus ini dipercaya menjadi salah satu pura penjaga laut di Bali.


Sekilas, pura ini memiliki desain seperti Pura Tanah Lot.


Pura yang melambangkan kemakmuran ini, memiliki beberapa pelinggih, di antaranya Padma Utama, Pelinggih Ida Bathari Danu, Ida Ratu Ngurah Sakti, dan Sumur Pakelem.
 

Lantaran adanya pura tersebut, Pantai Mengening jadi memiliki spot foto ikonik lainnya selain pemandangan sunset.
 

***
 

Pantai Mengening di Cemagi adalah salah satu destinasi yang sempurna untuk menikmati keindahan matahari terbenam di Bali.


Dengan suasana yang tenang, pemandangan yang memukau, serta udara yang menyejukkan, pantai ini menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi siapa saja yang berkunjung.


Kilauan cahaya matahari yang terpantul di permukaan laut, ditemani dengan deburan ombak yang menenangkan, menciptakan momen yang begitu magis dan penuh kedamaian.


Jadi, jika ingin menikmati indahnya sunset di Bali, mari luangkan waktu untuk mengunjungi Pantai Mengening.
 

Yongky Yulius
Yongky Yulius
Penulis yang menyukai pembahasan soal properti, teknologi, dan bisnis digital. Pernah jadi reporter dan editor berita. Punya mimpi memiliki rumah berdesain ala villa Bali di lingkungan yang sejuk.
Gambar Tips dan trik
Solusi Miliki Hunian dengan KPR
Cicilan per bulan ringan, proses cepat, banyak pilihan bank, dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR
Gambar Tips dan trik
Pindah / Take Over KPR
Saatnya pindah KPR (take over) ke bank lain dengan bunga tetap.
Ajukan Take Over
Gambar Tips dan trik
Simulasi KPR
Cek estimasi pembiayaan kredit rumah dengan kalkulator KPR Rumah123.
Hitung Sekarang

Hunian Dijual di Badung

Sewa Hunian di Badung

Bagikan