icon
Rumah 123
Tersedia di App Store & Google Play
KPR
Panduan

Mengenal Stadion Kapten I Wayan Dipta, Lapangan Sepak Bola Terbaik Kebanggan Warga Bali

Stadion Kapten I Wayan Dipta adalah stadion terbesar di Pulau Bali yang mempunyai daya tampung 18.000 ribu penonton.

 

Berlokasi di Gianyar, Bali, Stadion Kapten I Wayan Dipta saat ini digunakan oleh Klub Bali United yang berkiprah di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia.

 

Jauh sebelum digunakan Bali United, Stadion I Wayan Dipta diketahui pernah menjadi markas klub lokal Persegi Gianyar.

 

Sebelum terlihat megah seperti sekarang, Stadion Kapten I Wayan Dipta beberapa kali mengalami renovasi.

 

Renovasi terakhir dilakukan menjelang gelaran Piala Dunia Sepak Bola U-17 tahun 2023.

Asal Usul Nama I Kapten I Wayan Dipta

 

Kapten I Wayan Dipta adalah nama dari seorang Komandan Republik Indonesia (PRI) yang berasal dari Kabupaten Gianyar.

 

Beliau dikenal sebagai sosok pemberani yang menentang pihak Puri Agung Gianyar yang bersekutu pada penjajah.

 

Namun, karena keberaniannya itu, Kapten I Wayan Dipta harus gugur saat berusia 20 tahun.

 

Dia diketahui dibunuh dengan cara disiksa dan ditembak oleh pemuda suruhan Raja Gianyar.

 

Untuk mengingat jasa dan keberaniannya, maka stadion ini diberi nama Kapten I Wayan Dipta.

 

Tujuannya supaya para pemain yang berlaga – khususnya Persegi dan Bali United, mempunyai semangat pantang menyerah seperti sang pahlawan.

Daya Tarik Stadion I Wayan Dipta

Daya Tarik Stadion I Wayan Dipta

Tidak seperti stadion di Indonesia pada umumnya, Stadion Dipta di Bali juga dimanfaatkan sebagai destinasi wisata yang menarik.

 

Pasalnya, pihak pengelola membuat tur wisata di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

 

Dengan begitu, wisatawan bisa melihat secara lebih dekat fasilitas yang ada di stadion tersebut.

 

Di dalam tur ini, wisatawan dapat menyaksikan ruang ganti pemain hingga memasuki area royal box di lantai empat stadion.

 

Bila telah selesai, para wisatawan bisa langsung berbelanja ke Bali United Store atau ngopi cantik di Bali United Cafe.

 

Harga tiket untuk mengikuti tur stadion relatif murah, warga lokal dikenakan Rp150 ribu untuk dewasa dan Rp100 ribu untuk anak-anak.

 

Sementara, tiket untuk turis asing dewasa seharga Rp200 ribu dan anak-anak Rp150 ribu.

 

Harga tersebut sudah termasuk makan dan id card.

Salah Satu Stadion Terbaik di Indonesia

Stadion I Wayan Dipta Terbaik di Indonesia

 

Stadion Kapten I Wayan Dipta bisa dikatakan sebagai salah satu stadion terbaik di Indonesia.

 

Buktinya, stadion ini sering digunakan oleh Timnas Indonesia dalam menggelar turnamen berskala internasional.

 

Event paling besar yang pernah diselenggarakan di Stadion Dipta adalah Piala Dunia U-17 FIFA 2023.

 

Terlebih, stadion tersebut sudah lolos verifikasi dan standar dari FIFA.

 

Di luar fasilitasnya yang lengkap dan mumpuni, rumput stadion ini kerap dipuji oleh para atlet dan pelatih.

 

Maka itu, bila sedang berlibur ke Gianyar, sempatkan untuk menonton pertandingan sepak bola di stadion ini.

 

Untuk harga tiket pertandingan Bali United di Liga 1 dibanderol mulai dari Rp70 ribu.

 

Sementara, tiket paling mahal atau VIP dijual mulai dari Rp400 ribu.


*Photos: Instagram @stadiondipta

Artikel Terkait Gianyar

Menengok Kemegahan Pasar Umum Gianyar di Bali

Menengok Kemegahan Pasar Umum Gianyar di Bali

Selengkapnya
Bukit Campuhan, Dataran Tinggi Hijau Super Cantik

Bukit Campuhan, Dataran Tinggi Hijau Super Cantik

Selengkapnya
Air Terjun Blangsinga, Wisata Alam yang Menenangkan

Air Terjun Blangsinga, Wisata Alam yang Menenangkan

Selengkapnya
Pasar Senggol Gianyar, Pusat Kuliner yang Wajib Dicoba

Pasar Senggol Gianyar, Pusat Kuliner yang Wajib Dicoba

Selengkapnya
Gambar Tips dan trik
Solusi Miliki Hunian dengan KPR
Cicilan per bulan ringan, proses cepat, banyak pilihan bank, dan masih banyak lagi!
Ajukan KPR
Gambar Tips dan trik
Pindah / Take Over KPR
Saatnya pindah KPR (take over) ke bank lain dengan bunga tetap.
Ajukan Take Over
Gambar Tips dan trik
Simulasi KPR
Cek estimasi pembiayaan kredit rumah dengan kalkulator KPR Rumah123.
Hitung Sekarang

Hunian Dijual di Gianyar

Sewa Hunian di Gianyar

Bagikan