OK

6 Inspirasi Desain Tangga di Luar Rumah, Cocok untuk Hunian Modern

15 Februari 2023 · 5 min read · by Shandy Pradana

Desain Tangga di Luar Rumah

Foto: The Architecture Designs

Seperti namanya, tangga di luar rumah terletak di area luar hunian.

Tangga ini digunakan untuk menghubungkan dua tingkat dari bangunan tersebut.

Beberapa desain tangga di luar rumah biasanya terbuat dari berbagai jenis material, seperti kayu, batu, beton, atau besi.

Tangga depan rumah sangat penting dari segi fungsionalitas, karena dapat digunakan untuk mengakses area luar rumah seperti halaman depan atau teras.

Sebagai inspirasi, kamu bisa lihat beberapa model tangga luar rumah minimalis di bawah ini.

Desain Tangga Depan Rumah Minimalis yang Bisa Disontek

Model Tangga Luar Rumah Minimalis Melingkar

Model Tangga Luar Rumah Minimalis Melingkar

Foto: Houzz

Desain tangga di luar rumah pertama cocok bagi kamu yang tidak punya banyak tempat di luar rumah.

Model tangga luar rumah minimalis yang melingkar ini, bisa digunakan untuk menghubungkan bagian dalam rumah dengan rooftop.

Tangga melingkar umumnya terbuat dari besi yang tahan cuaca sehingga tidak mudah rusak.

Selain itu, tangga melingkar juga memiliki harga yang lebih terjangkau, praktis, serta memiliki daya tarik estetika lebih menarik.

Desain Rumah 2 Lantai Tangga di Depan Rumah

Desain Rumah 2 Lantai Tangga di Depan Rumah

Foto: Houzz

Jika kamu ingin memiliki tangga di luar ruangan tapi tetap ingin menjaga privasi anggota rumah, desain rumah dua lantai minimalis dengan tangga ini bisa ditiru.

Untuk menjaga privasi orang yang naik-turun tangga, kamu bisa membuat area lebih tertutup dengan menyimpan banyak tanaman di depannya.

Sedang mencari rumah dua lantai minimalis? Bisa cek Perumahan Springhill Yume Lagoon dan Grand City Balikpapan.

Model Tangga Teras Depan Rumah Bergaya Industrial

Model Tangga Teras Depan Rumah Bergaya Industrial

Foto: Kibrispdr.org

Desain berikutnya yang bisa kamu tiru adalah model tangga teras depan rumah bergaya industrial.

Tangga outdoor ini terletak di taman tengah rumah, serta dibuat dari material beton dan kayu.

Kesan unfinished pada tangga memberi nuansa rumah industrial yang kental.

Bagian bawahnya pun cukup luas, bisa kamu gunakan untuk menyimpan beragam perabotan, seperti lemari dan kursi untuk bersantai.

Desain Tangga Outdoor Sederhana

Desain Tangga Outdoor Minimalis di Depan Rumah

Foto: Homedit

Desain tangga luar rumah bisa kamu aplikasikan di area belakang dapur outdoor.

Jika area tangga masih menyisakan lahan kosong, terutama pada bawah tangga, kamu dapat memaksimalkannya sebagai tempat kitchen set 

Kamu bisa mengikuti desain tangga outdoor seperti gambar di atas. 

Meski tangga hanya memiliki pegangan material kaca bening meski tampak sederhana namun tetap terlihat indah.

Model Tangga Depan Rumah Minimalis dari Kayu

Model Tangga Depan Rumah Minimalis dari Kayu

Foto: Grid

Terakhir, ada model tangga depan rumah minimalis dari kayu yang cocok untuk rumah mungil di kota-kota besar.

Rumah berukuran mungil umumnya tidak memiliki area taman yang luas, sehingga sulit untuk menyimpan tangga di taman.

Kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan tangga terbuka satu ini. Area bawahnya bisa digunakan sebagai taman depan rumah.

Namun jika enggan, bisa juga dengan melirik hunian yang memiliki taman depan yang luas.

Salah satunya adalah rumah tipe 36 yang tersedia di Kartika Residence Karawang.

Perumahan di Karawang ini bisa menjadi pilihan hunian keluarga yang nyaman.

Jika tertarik membeli, kamu dapat mengajukan melalui KPR, dengan mengetahui Simulasi KPR terlebih dulu.

Ada banyak pilihan bank yang tersedia dan bisa disesuaikan dengan keinginan.

Desain Tangga Luar Rumah yang Cantik

desain tangga luar rumah cantik

Sebagai komponen penting pada rumah bertingkat, tangga juga bisa berfungsi untuk mempercantik tampilan rumah.

Kamu dapat menggunakan desain tangga luar rumah cantik dan minimalis seperti gambar di atas.

Anak tangga, pegangan, dan bordes tangga bermaterial kayu cocok dipadukan dengan pondasi tangga berwarna putih cerah.

Apa Saja Kelebihan dari Tangga di Luar Rumah?

Kelebihan Tangga di Luar Rumah

Foto: Keuka Studios

Setidaknya, ada beberapa keunggulan yang bisa didapatkan dengan memiliki tangga di luar rumah, di antaranya:

  • Menambah estetika: Desain tangga di luar rumah yang unik dan estetis dapat menambah nilai estetika dari sebuah rumah, sekaligus meningkatkan penampilan eksterior rumah.
  • Fungsionalitas yang lebih baik: Tangga di luar rumah dapat digunakan untuk mengakses area outdoor seperti beranda belakang atau halaman depan. Hal ini memberikan fleksibilitas dan kenyamanan dalam mengakses area tersebut.
  • Meningkatkan nilai jual rumah: Menambahkan tangga di luar rumah juga dapat meningkatkan nilai jual rumah. Alasannya berhubungan dengan masalah estetika dan selera calon pembeli.
  • Keamanan ekstra: Tangga yang berada di luar rumah dapat memberi keamanan tambahan dalam keadaan darurat. Seperti kebakaran misalnua, dalam hal ini bisa menjadi jalan evakuasi.

Namun di balik keunggulannya, terdapat juga beberapa kekurangan dari membuat tangga di rumah.

Misalnya adalah biaya pembuatan yang relatif mahal atau tinggi.

Selain itu, dibutuhkan pula perawatan ekstra terutama jika tangga terbuat dari kayu.

Dalam hal aksesibilitas, tangga di luar rumah tidak cocok bagi orang yang memiliki masalah mobilitas, seperti orang tua atau anak kecil.

Selain itu, tangga di luar rumah juga dianggap sebagai hal yang bisa menghambat hoki dalam feng shui. Simak mitos tangga di luar rumah menurut feng shui berikut ini.

Mitos Tangga di Luar Rumah Menurut Feng Shui

mitos tangga di luar rumah menurut feng shui

Menurut kepercayaan feng shui, posisi tangga yang mudah terlihat oleh orang luar rumah dianggap kurang baik.

Sebenarnya, ada dua macam jenis susunan tangga yang dianggap tidak baik dalam feng shui.

Pertama, tangga yang terletak di luar rumah, dan tangga yang terletak di dalam rumah sesudah pintu utama.

Apabila tangga terlihat orang luar, maka dipercaya akan memotong aliran “hawa rezeki” atau Qi yang masuk ke dalam rumah.

Oleh sebab itu, sebaiknya jika membuat desain tangga di luar rumah, usahakan berada di posisi yang tidak mudah terlihat orang luar.

*

Itulah beberapa desain tangga di luar rumah beserta keunggulan dan kekurangannya.

Jadi sebelum memutuskan untuk menambahkan tangga outdoor, pertimbangkan dengan matang terlebih dahulu, ya.

Semoga bermanfaat!