9 Rekomendasi Apartemen Jakarta Barat dengan Fasilitas Lengkap
09 Agustus 2022 · 8 min read · by Tim Editorial
Foto: skyscrapercenter
Memiliki hunian vertikal di Jakarta menjadi hal yang layak diperhitungkan. Salah satunya adalah apartemen di Jakarta Barat, yang banyak dibangun dalam beberapa tahun terakhir.
Apartemen Jakarta Barat menjadi pilihan karena area ini dipadati oleh berbagai kawasan bisnis dan perkantoran, serta kampus.
Aksesnya juga cukup mudah menuju Jakarta Pusat dan Jakarta Utara.
Selain berlokasi strategis, Anda bisa mendapatkan apartemen dengan fasilitas lengkap yang mengikuti gaya hidup penghuninya di sini.
Lantas, apa saja apartemen yang layak untuk dipertimbangkan? Berikut beberapa rekomendasi apartemen Jakarta Barat yang bisa Anda pilih.
Daftar Apartemen di Jakarta Barat
Apartemen Puri Orchard
Foto: puri-orchard
Rekomendasi apartemen Jakarta Barat adalah adalah Puri Orchard.
Apartemen yang mempunyai tiga tower ini menyatu dengan area perkantoran dan komersial.
Untuk lokasinya pun sangat strategis karena berada tepat di pinggir Jalan Raya Outer Ring Road Puri Cengkareng.
Karena itu, memungkinkan Anda mengakses Bandara Soekarno Hatta (18 km) dan Stasiun KRL Rawa Buaya (4 km) dalam waktu beberapa menit saja.
Tak hanya itu, dari Puri Orchard juga dekat dengan berbagai kawasan pendidikan seperti CBD Puri Indah, IPEKA International School, dan Raffles PSB Singapore School.
Selain itu, terdapat beragam pusat kesehatan seperti RS Puri Indah, Siloam Hospital Kebon Jeruk, RS Puri Mandiri Kedoya, dan masih banyak lagi.
Untuk area perbelanjaan, apartemen Jakarta Barat ini dekat dengan beberapa mal seperti Mall St. Moritz, Mall Puri, serta Central Park.
Total ada lebih dari 1.000 unit hunian yang ditawarkan di Puri Orchard. Jenis unit yang disediakan oleh pengembang pun variatif, mulai dari apartemen tipe studio hingga 3BR.
Menariknya apartemen ini menawarkan fasilitas yang sangat lengkap, layaknya sky garden, kolam renang, child playground, fitness centre, jogging track, serta tennis court.
Apartemen Vittoria Residence
Foto: skyscanner
Hanya berjarak 4 km dari Apartemen Puri Orchard, terdapat apartemen yang mengusung konsep TOD sebagai daya tarik utamanya yakni Apartemen Vittoria Residence.
Berdiri di luas lahan 1,2 Ha dan menyisakan 35% lahannya sebagai area terbuka hijau, membuat hunian satu ini lebih asri meskipun lokasinya di tengah kota.
Menariknya, apartemen Jakarta Barat ini terintegrasi langsung dengan Stasiun KRL Bojong Indah dan Halte Busway Dispenda Samsat Barat, yang berjarak kurang dari satu kilometer.
Selain dimudahkan dengan berbagai moda transportasi modern, apartemen ini juga dikelilingi banyak fasilitas umum bergengsi, seperti:
- Mall Green Sedayu (10 menit)
- RSUD Cengkareng (15 menit)
- Mall Taman Palem (15 menit)
- Universitas Satyagama (15 menit)
- UNTAR (20 menit),
- Binus University (30 menit)
Lalu untuk fasilitas unggulannya, apartemen ini menyediakan kolam renang, jogging track, gym, taman bermain, dan shopping area.
Anda yang berminat untuk membeli maupun menyewa apartemen ini, terdapat ragam tipe apartemen yang disediakan. Mulai dari tipe apartemen studio, 1BR, 2BR, dan 3BR.
Semua tipe kamar tersebut telah dilengkapi dengan fitur smart home system yang canggih, serta kartu akses kamar pengganti kunci biasa.
Apartemen Metro Park Residence
Foto: floqk
Apakah ada apartemen dengan harga terjangkau di Jakarta Barat? Jawabannya tentu saja ada!
Apartemen Metro Park Residence adalah salah satu apartemen dengan harga medium end, atau dibanderol sekitar Rp700 jutaan per unitnya.
Tidak hanya terjangkau, lokasinya yang bersebelahan dengan gedung Metro TV dan fasilitas publik lain membuat apartemen ini lebih ramai.
Selain itu, dari lokasi apartemen ini Anda bisa dengan mudah mengakses Jalan Tol Jakarta-Tangerang melalui gerbang Tol Kebon Jeruk 2, yang jaraknya hanya 7 menit berkendara.
Sebagai informasi, Metro Park Residence memiliki dua tower yang masing-masingnya terdiri atas 32 lantai.
Dengan lokasi super premium dan harga yang terjangkau, apartemen ini menawarkan berbagai fasilitas lengkap, di antaranya:
- Gym & jogging track
- Kolam renang
- Restoran
- Mini market
- Area bermain
- Sky terrace
- Concierge 24 jam
- Sistem keamanan dengan CCTV
Citra Living Apartment
Foto: citralivingapartment
Masuk dalam kawasan Citra Garden City, Citra Living Apartment dirancang secara khusus bagi kaum urban dengan menawarkan gaya hidup modern khas perkotaan.
Dikembangkan oleh pengembang terkemuka berpengalaman 40 tahun, Anda tak perlu ragu akan setiap proyek yang mereka buat.
Semua kriteria apartemen ideal idaman milenial sudah tersedia dengan sangat baik. Rasanya tidak berlebihan jika menyebut Citra Living Apartemen sebagai hunian primadona.
Apalagi melihat lokasi apartemen yang berada di kawasan Kalideres, pastinya Anda tidak perlu pusing memikirkan fasilitas publik dan segala aksesibilitasnya.
Hunian ini dekat dengan Tol Kunciran-Serpong yang jaraknya 8,4 km melalui gerbang Tol Benda Utama, atau akses ke Tol JORR yang berjarak 5,5 km melalui gerbang Tol Rawa Buaya Utara.
Dekatnya akses ke Bandara Soekarno-Hatta (7,7 km) pun jadi tolak ukur, betapa menguntungkannya tinggal di Citra Living Apartment.
Daya tarik lain yang ditawarkan hunian berkonsep tropis minimalis ini adalah fasilitasnya yang sangat lengkap, seperti:
- 5 executive lounges
- 2 kolam renang
- Gym center
- Jogging track
- Tropical garden
- Farmers Market
- Shuttle bus
- Parkir (semi basement dan outdoor)
Apartemen GP Plaza
Foto: googlemaps
Diapit tiga kawasan besar seperti Jakarta Pusat, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan, menjadikan Apartemen GP Plaza sangat diperhitungkan sebagai instrumen investasi menjanjikan.
Sehingga apabila Anda bekerja di tiga area tersebut, Apartemen GP Plaza bisa dipertimbangkan sebagai hunian.
Meskipun lokasinya berada di tengah kota yang padat, hunian ini hadir dengan membawa kenyamanan lebih untuk Anda.
Mulai dari setiap unit yang memiliki desain minimalis modern, hingga fasilitas dan layanan setara bintang lima.
Adapun fasilitas yang hadir di dalam kawasan ini, yaitu:
- Basketball & Tennis Court
- Children Playground
- Jogging Track
- Swimming Pool
- Gym
- Access Card
- Restaurant
- Function Hall.
Tidak hanya memanjakan dari segi internal saja, lokasi apartemen yang masuk dalam kawasan segitiga emas pastinya akan memudahkan Anda dalam segi akses.
Ada Tol Semanggi-Tomang yang jaraknya hanya 350 meter melalui Tol Slipi 1, lalu untuk transportasi ada Stasiun KRL Palmerah (1,3 km).
Selain lokasi dan akses, aspek lain yang harus diperhatikan saat membeli properti yaitu fasilitas publik di sekitarnya.
Nah khusus di apartemen ini, Anda bisa mendapatkan dan menjangkau semua fasilitas umum secara mudah.
Tersedia Patria Hospital IKKT (1,3 km), BINUS University (2,3 km), Senayan Park (2,9 km), hingga GBK (3,3 km) di sekitar apartemen.
Daan Mogot City
Foto: 99.co
Menawarkan kesimbangan alam dan kehidupan kota, Daan Mogot City mampu memberikan hunian berkualitas untuk Anda dan keluarga.
Dibangun di atas lahan 16 Ha, apartemen nuansa hijau ini mengedepankan prinsip 4H (Happiness, Health, Heritage, dan High Quality Education) di dalam kawasannya.
Untuk mewujudkan hal tersebut, sekitar 60% lahan yang tersedia dijadikan sebagai area terbuka hijau.
Kehadiran ruang terbuka hijau ini sangat berperan penting dalam menjaga kesehatan dan kebahagian keluarga Anda.
Berada di Jalan Daan Mogot, apartemen satu ini dekat dengan layanan transportasi yang banyak digunakan oleh para pekerja.
Misalnya seperti Stasiun KRL Kalideres (1,8 km), Halte Busway Kalideres (2,1 km), dan Bandara Soekarno-Hatta (10 km).
Sedangkan untuk fasilitas publiknya sendiri, Anda bisa menjangkau RS Mitra Keluarga Kalideres (2,4 km), Mall Daan Mogot Baru (3,4 km), Universitas Satyagama (6,6 km), dan masih banyak lagi.
Seandainya Anda ingin mencari tempat tinggal baru dengan segala kemudahannya, Apartemen Daan Mogot City bisa masuk dalam list hunian terbaik di Jakarta Barat.
Ditambah lagi, apartemen ini dilengkapi dengan fasilitas yang mumpuni seperti:
- Basketball
- Court Bicycle
- Children Playground
- Swimming Pool
- Jogging Track
- 24-Hour Security.
Selain apartemen, jika ingin mencari rumah dijual Jakarta Barat yang memiliki fasilitas internal lengkap, terdapat CitraGarden Puri yang banyak direkomendasikan oleh orang-orang.
Apartemen Green Park View
Foto: reddoorz
Rekomendasi apartemen Jakarta Barat selanjutnya, ialah Green Park View yang berada di kawasan Daan Mogot.
Lokasi apartemen ini sangat strategis, dengan akses dekat menuju ke berbagai fasilitas umum.
Lokasi apartemen ini dekat dengan pintu tol menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan Terminal Pulo Gadung.
Jika menggunakan transportasi umum, maka lokasi Green Park View berada di depan Halte TransJakarta Sumur Bor.
Selain itu lokasi apartemen ini juga dekat dengan jalan utama, sehingga memudahkan akses ke area ramai seperti Sudirman dan Kuningan.
Untuk Anda yang sedang kuliah di Binus, Trisakti dan Universitas Tarumanagara, memilih apartemen ini sebagai hunian sementara dianggap sangat cocok.
Sebab lokasi Green Park View hanya berjarak beberapa menit dari ketiga kampus tersebut.
Total ada 3.000 unit hunian, mulai dari tipe 1 BR hingga 3 BR yang tersedia di apartemen ini.
Semua unit huniannya tersebar di tiga tower, yakni Edelweiss, Flamboyan, dan Gardenia.
Untuk fasilitas internal apartemen, tersedia kolam renang, children playground, minimarket, kantin, security 24 hours, yang diperuntukkan khusus bagi para penghuni.
Apartemen Belmont Residence
Foto: google images
Jika Anda tertarik untuk membeli apartemen dijual di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, maka Belmont Residence bisa jadi pilihan.
Selain lokasi yang dekat ke berbagai tempat strategis, apartemen ini bisa jadi pilihan apartemen terjangkau di Jakarta Barat.
Belmont Residence terdiri dari tiga tower, yakni Everest, Mont Blanc, dan Athena.
Di sini Anda bisa menyewa atau membeli untuk berbagai pilihan unit, seperti tipe studio, 1BR, 2BR, dan 3BR.
Jika ingin menyewa, salah satu pilihan yang menarik adalah unit di Tower Athena yang berada di lantai 5.
Di lantai tersebut terdapat unit studio seluas 21 meter persegi dan tipe 1BR seluas 32 meter persegi dalam kondisi fully furnished, lengkap dengan AC, kompor, kulkas, dan sebagainya.
Apartemen Mediterania Gajah Mada
foto: google images
Jika Anda mencari apartemen yang lebih dekat ke area Jakarta Pusat, Apartemen Mediterania Gajah Mada nampaknya cocok menjadi rekomendasi apartemen Jakarta Barat.
Berlokasi di area Gajah Mada, apartemen ini dekat ke daerah Jakarta Kota, Glodok, Mangga Dua dan Roxy. Bahkan ke area kawasan Gambir dan juga Ancol juga relatif dekat.
Selain itu, akses menuju transportasi umum juga terjangkau. Anda bisa berjalan kaki menuju Halte Transjakarta Olimo, Stasiun KRL Mangga Besar, dan Stasiun Jakarta Kota.
Fasilitas yang ditawarkan juga lengkap, mulai dari security hingga pusat kebugaran.
Ada 1.100 unit yang tersedia di apartemen ini, sedang tipe apartemen yang ditawarkan pengembang adalah tipe 1BR, 2BR, dan 3BR.
Anda juga bisa memilih unit dalam kondisi fully-furnished ataupun semi-furnished. Sebagai gambaran, tipe 1BR di apartemen ini memiliki luas kurang lebih 33 meter persegi.
Rekomendasi apartemen Jakarta Barat satu ini memang menarik dan cocok untuk menjadi tempat tinggal bagi Anda dan keluarga.
Nah, itulah sejumlah rekomendasi apartemen yang bisa dijadikan referensi untuk Anda.
Jadi, apakah rekomendasi tersebut cukup membantu?
Untuk mencari informasi lengkap tentang hunian-hunian di atas, langsung saja cek di situs properti rumah123.com, ya.
Author:
Ferry Fadhlurrahman