OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

7 Tips Memilih Rumah Kontrakan yang Tepat bagi Pemula

26 Oktober 2022 · 4 min read · by Tim Editorial

tips-memilih-rumah-kontrakan

Memiliki hunian pribadi di kota besar adalah keinginan banyak orang.

Sayangnya, hal itu sering terhambat dengan harga rumah dan apartemen yang cukup mahal.

Tak heran kalau banyak kawula muda khususnya pasangan baru, yang mencari alternatif hunian lain dengan tinggal di rumah kontrakan.

Hunian sementara ini banyak dipilih oleh pendatang karena memiliki harga yang terjangkau serta fasilitas memadai.

Namun selain harga dan fasilitas pelengkapnya, ada beberapa tips memilih rumah kontrakan yang harus kamu ketahui.

Nah sebelum mulai menyewa rumah kontrakan, yuk simak dulu panduan dan tips memilih rumah kontrakan yang aman di bawah ini.

Tips Memilih Rumah Kontrakan yang Tepat

Survei Online di Aplikasi Jual-Beli Rumah

survei-online-di-berbagai-situs-properti

Sebelum mulai memilih rumah kontrakan, ada baiknya untuk membuat daftar kontrakan yang kamu inginkan.

Tentukan dahulu lokasi dengan pertimbangan jarak ke tempat kerja dan fasilitas publik di sekitarnya.

Lalu pertimbangkan juga posisinya, apakah kamu ingin tinggal di dalam gang atau dekat dengan jalan raya.

Setelah menemukan lokasi yang tepat, sekarang saatnya mencari harga yang sesuai dengan spesifikasi serta kondisi hunian.

Buat kamu yang tidak ingin repot-repot pindah dengan banyak barang, ada beberapa kontrakan yang menawarkan rumah sewa fully furnished.

Namun, harga kontrakan fully furnished bisa dibilang lebih mahal dibanding kontrakan sejenis lainnya.

Tak hanya kontrakan, beberapa rumah tapak dan apartemen juga dijual dalam keadaan fully furnished, lho.

Misalnya saja rumah-rumah di Myza BSD City dan unit hunian di Apartemen Klaska Residence.

Setelah membuat daftar kontrakan yang diinginkan, kamu dapat melakukan survei secara daring di berbagai situs properti.

Salah satunya adalah aplikasinya adalah Rumah123.

Kamu bisa menemukan berbagai pilihan sewa rumah berdasarkan ukuran dan range harga yang diinginkan.

Cek Lokasi Kontrakan

Lokasi Strategis sebagai Salah Satu Tips Memilih Rumah Kontrakan

Foto: Unsplash

Lokasi yang strategis menjadi hal berikutnya yang harus diperhatikan.

Sebaiknya cari lokasi kontrakan yang tak jauh dari tempat kerja, atau berdekatan dengan fasilitas umum dan transportasi.

Salah satu hunian yang menawarkan keunggulan tersebut adalah Mustika Park Place.

Menariknya, perumahan ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas internal seperti club house dan kolam renang.

Buat Daftar dan Jadwal Survei Langsung

buat-list-dan-jadwal-kunjungan-langsung

Setelah merasa cocok dengan beberapa kandidat hunian, kamu dapat membuat list kontrakan yang akan dikunjungi langsung.

Pada saat survey hunian ini kamu bisa lihat langsung kondisi rumah kontrakan, sekaligus bertanya langsung pada pemilik mengenai seluk-beluk hunian tersebut.

Perhatikan Kondisi Kontrakan

cek-kondisi-kontrakan

Setelah merasa cocok dengan beberapa kandidat hunian, kamu dapat membuat list kontrakan yang akan dikunjungi secara langsung.

Pada saat melakukan survei hunian, kamu bisa melihat kondisi rumah kontrakan secara langsung.

Sebaiknya, kamu pun menyiapkan pertanyaan mengenai seluk-beluk hunian kepada pemiliknya.

Perhatikan Kondisi Kontrakan

perhatikan-lingkungan-kontrakan

Foto: Joozy

Setelah melihat kondisi rumah, sebaiknya jangan langsung pergi.

Kamu bisa berjalan-jalan di sekeliling kontrakan sambil melihat kondisi lingkungan sekitar.

Dari sini kamu bisa tahu, apakah lingkungan rumah cukup tenang atau justru berisik.

Lalu, pastikan apakah kawasannya jadi langganan banjir atau tidak.

Pastikan pula soal keamanan sekitar, sebaiknya sewa rumah dengan lingkungan yang aman atau minim tindak kriminal.

Tawar Harga Sewa

Tawar Harga

Foto: Unsplash

Jika sudah menemukan tempat yang tepat, langkah selanjutnya adalah menawar harga sewa.

Apalagi jika berniat untuk menyewa rumah dalam jangka panjang.

Pemilik rumah bisa saja memberi potongan harga sekitar Rp1–5 juta, tergantung kelihaianmu dalam bernegosiasi.

Jika sulit untuk melakukan negosiasi, kamu bisa meminta bantuan agen properti sebagai jasa profesional.

Jangan lupa, cari jasa penyedia agen properti terbaik melalui laman “Cari Agen Properti” di Rumah123.com.

Buat Kesepakatan dan Tanda Jadi

buat-kesepakatan-dan-tanda-jadi

Tips memilih rumah kontrakan yang terakhir menyangkut perjanjian yang harus ditaati oleh pihak penyewa.

Pemilik rumah akan membuat surat perjanjian sewa rumah dengan menjabarkan hak serta kewajiban penyewa.

Kemudian, terdapat poin mengenai sistem pembayaran dan harga sewa hunian yang sudah disepakati bersama.

Perjanjian biasanya juga memuat peraturan kontrakan dan sanksi-sanksi yang akan diberikan, jika penyewa melanggar perjanjian dan membuat kerusakan besar.

Jadi sebagai penyewa, penting untukmu membaca detail klausul untuk mencegah kerugian di masa depan.

Itu dia informasi mengenai tips memilih rumah kontrakan yang bisa kamu jadikan referensi.

Setelah mendapatkan rumah kontrakan yang diinginkan, cek juga tips menata rumah kontrakan sempit atau desain kontrakan 3 petak, ya.

Semoga bermanfaat!

Simulasi Gaji KPR

Cari tahu kemampuan cicilan KPR berdasarkan penghasilan.

Rp
Rp

Bunga KPR Terbaru

Beli properti impian dengan memilih produk KPR terbaik di Rumah123

Bank OCBC NISP
Bank OCBC NISP
Suku bunga mulai dari2.88%
Tenor Max.25 Tahun
Bank Mandiri
Bank Mandiri
Suku bunga mulai dari2.55%
Tenor Max.25 Tahun
Bank BRI
Bank BRI
Suku bunga mulai dari2.88%
Tenor Max.20 Tahun