Desa Digital IKN Nusantara Jadi Pusat Percontohan dan Studi

Cover Desa Digital IKN Nusantara

Foto: Balikpapan Pos

Seperti diketahui, pemerintah sedang membangun Ibu Kota Nusantara (IKN) yang berada di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Dalam pembangunan IKN itu, pemerintah membuat beragam proyek. Sebagian daftarnya dapat dilihat dalam artikel investor IKN nusantara, di samping itu ada proyek desa digital.

Apa yang Dimaksud dengan Desa Digital?

Pengertian desa digital adalah desa yang bukan hanya mempunyai akses internet, tetapi juga desa yang memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup penduduknya.

Jadi, desa digital mengintegrasikan teknologi dalam berbagai aspek kehidupan sehari-hari, menciptakan ekosistem yang inovatif dan inklusif.

Pembangunan desa digital IKN diperlukan, karena sekarang transformasi teknologi sudah melanda berbagau aspek kehidupan. Maka dari itu, perlu inovasi agar tak tertinggal.

Ada pun keuntungan adanya desa digital, yaitu sebagai berikut.

  • Dapat mempermudah akses informasi dan meningkatkan wawasan masyarakat.
  • Mampu mempercepat pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
  • Meningkatkan kualitas dan mempercepat pelayanan publik.
  • Meningkatkan efisiensi di berbagai sektor.
  • Dapat memperluas akses partisipasi masyarakat desa.

Desa Digital IKN Nusantara

Foto: Niaga Asia

IKN mempunyai Desa Bukit Raya yang berada di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Inilah desa digital pertama IKN yang diresmikan Agustus 2022.

Desa Bukit Raya menjadi pusat percontohan sekaligus pusat studi bagi desa lain. Berdasarkan informasi dari laman resmi IKN, sejauh ini sudah ada empat desa yang datang untuk studi.

Tiga desa dari Kalimantan Timur, sedangkan satu lainnya dari Kalimantan Tengah. Nah, berikut rincian desanya.

  • Desa Sidorejo
  • Desa Gunung Indan
  • Desa Sesulu
  • Desa Muara Plantau (Kalimantan Tengah).

Desa Pusat Studi Digital Mendapatkan Dukungan BUMN

Desa Pusat Studi Digital Mendapatkan Dukungan BUMN

Foto: Portal IKN

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mendukung pembangunan smart village di Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara adalah PT Telkom Indonesia.

Telkom bekerja sama dengan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) melalui Program Desa Digital Nusantara (Smart Village Nusantara) dengan tujuan sebagai berikut.

  • Supaya desa mengadopsi teknologi digital sejak dini.
  • Mendorong percepatan pengembangan kawasan Nusantara, khususnya dalam aspek teknologi dan informasi.
  • Mendukung ekosistem kota pintar (smart city) yang diterapkan di IKN.

PT Telkom Indonesia sendiri membangun Pusat Komunikasi Digital Sepaku.

Pemilihan Desa Bukit Raya untuk menjadi smart village pertama bukan tanpa alasan. Hal ini sebab hasil survei menunjukkan bahwa desa inilah yang siap sebagai contoh.

Indikator kesiapannya adalah kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) mengadopsi digitalisasi, di mana sudah banyak warna menggunakan media sosial sebagai saluran komunikasi.

Namun penggunaan media sosial tersebut belum terarah, sehingga proyek desa digital diharapkan dapat meningkatkan literasi digital penduduk Desa Bukit Raya.

Contoh Desa Smart Village yang Aktif Gunakan Teknologi Sejak Lama

Contoh Desa Smart Village yang Aktif Gunakan Teknologi Sejak Lama

Foto: Official site IKN

Sebenarnya, penduduk Desa Bukit Raya sudah aktif menggunakan teknologi, bahkan sebelum dinobatkan sebagai smart village Nusantara. Berikut contoh penerapan yang telah dilakukan.

  • Menggunakan akun YouTube untuk menyiarkan debat calon kepala desa. Bahkan, berhasil menarik sejumlah advertiser.
  • Akun YouTube milik Desa Bukit Raya aktif memberikan informasi berbagai kegiatan desa, mulai dari penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT), kunjungan desa lain, seminar Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa, realisasi anggaran desa dan masih banyak lagi.
  • Melakukan integrasi informasi dari akun YouTube ke media sosial lainnya seperti Instagram dan Facebook.
  • Mempunyai aplikasi SimpelDesa untuk memudahkan pelayanan masyarakat. Dalam aplikasi ini ada fitur:
    • Lapor Pemdes dan Japri BPD sebagai sarana komunikasi masyarakat dengan pemerintah desa.
    • Pasar Desa dan Grosir Desa untuk belanja.
    • SimpelDonor
    • SimpelDonasi
    • Panic Button
  • Mempunyai aplikasi untuk mengurus berbagai surat dan dokumen dengan mudah.

Sekarang, Desa Bukit Raya mempunyai fasilitas untuk membuat podcast di Pusat Komunitas Digital Sepaku. Jadi semakin lengkap lah infrastruktur digital yang dimiliki oleh desa ini.