OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

4 Tips Memulai Investasi Properti Supaya Tak “Buntung”

18 Oktober 2022 · 6 min read · by Citra Purnama Sari

investasi properti

Foto: Best CS Homes

Investasi properti adalah jenis investasi yang berkaitan dengan pembelian, kepemilikan, penyewaan, pengelolaan, dan penjualan properti untuk menghasilkan untung atau profit.

Tentu saja, investasi satu ini tak bisa dilewatkan jika membicarakan jenis-jenis investasi menguntungkan.

Terlebih di tengah naik-turunnya sektor bisnis dan ekonomi Indonesia, bahkan dunia, sudah seharusnya kita mencari pemasukan tambahan melalui investasi yang aman dan terjamin.

Properti pun dianggap sebagai instrumen investasi jangka panjang yang cukup menjanjikan. Sebab, harga jual properti cenderung merangkak naik pada setiap tahunnya. 

Baca juga: Pengertian dan Cara Investasi Properti yang Wajib Diketahui

Beberapa Tips Investasi Properti yang Aman dan Terjamin

Kendati demikian, bukan berarti investasi satu ini tidak memiliki risiko sama sekali. Sebelum memutuskan untuk terjun ke dalamnya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Tak hanya untuk menghindari hal yang tak diinginkan, hal ini diwajibkan agar Anda dapat mengatur proyeksi keuntungan yang bisa didapatkan dari investasi properti.

Agar bisa memulainya dan segera mendapatkan keuntungan yang berlipat, ada beberapa tips yang harus Anda perhatikan. Berikut penjelasannya!

Tentukan Pengembang yang Terpercaya

Tentukan Pengembang yang Terpercaya

Foto: Unsplash

Bicara mengenai investasi bidang properti, tentunya tidak akan pernah lepas dari developer atau pengembang.

Peran pengembang dalam berbagai jenis properti, baik itu area residensial atau bentuk properti lain tentu sangat penting.

Pengembang dengan reputasi baik, profesional, dan memiliki jam terbang tinggi akan menghasilkan proyek yang baik.

Dalam hal ini, sangat penting untuk melihat rekam jejak pengembang properti yang masuk ke dalam list Anda.

Cek setiap proyek yang telah mereka kembangkan, apakah setiap proyek tersebut memiliki reputasi baik dan menguntungkan atau tidak.

Tentunya, hal tersebut dapat menjadi pertimbangan, di mana Anda juga wajib mengecek legalitas developer incaran sebelum memulai investasi properti.

Jangan sampai Anda membeli dari developer nakal ketika baru memulai investasi properti.

Jadi, riset pada pengembang bisa menjadi langkah awal yang tepat jika ingin memulai investasi properti.

Cek Lokasi

Faktor Lokasi

Foto: Unsplash

Tak hanya pengembang, lokasi properti juga memegang peranan penting dalam investasi properti.

Tentunya karena lokasi menjadi faktor penting yang dapat menentukan nilai investasi dari properti incaran Anda.

Misalnya, properti yang dibangun di kota besar dengan lokasi strategis dan dikelilingi berbagai sarana publik dan akses mudah seperti Jakarta atau Bandung.

Bisa dibilang kalau hal tersebut lah yang membuat rumah dijual di Bandung dan Jakarta selalu diminati oleh para pencari hunian.

Lebih spesifik lagi, ada banyak properti yang dibangun di sekitar kawasan bisnis, pusat perbelanjaan, dan fasilitas umum lainnya.

Hal ini terlihat dari maraknya pembangunan apartemen dengan konsep transit oriented development, mixed-use, atau superblok.

Dua contoh terbaiknya adalah Apartemen Tower Alexandria – Silk Town dan Southgate Residence.

Jadi, Anda juga perlu melakukan riset lokasi yang Anda bidik sebagai area investasi.

Pastikan Anda mendapatkan properti dengan lokasi yang strategis dan memiliki kemudahan akses di dalamnya.

Pertimbangkan Ketersediaan Fasilitas

Fasilitas Properti

Foto: Unsplash

Fasilitas merupakan salah satu aspek yang banyak dicari oleh para pemburu properti.

Jika seseorang tengah mencari sebuah hunian berupa rumah maupun apartemen, mereka juga turut mempertimbangkan fasilitas internal yang tersedia di dalamnya.

Mulai dari fasilitas keamanan seperti one gate system, fasilitas olahraga seperti kolam renang atau jogging track hingga fasilitas lainnya seperti sauna, hingga taman tematik.

Sebelum Anda menentukan properti yang tepat untuk menjadi sarana investasi, ada baiknya untuk mencari tahu kelengkapan fasilitas yang ditawarkan oleh pengembang.

Pilih Konsep dan Desain yang “Laku” di Pasaran

design apartemen

Selain hal-hal di atas, Anda juga harus memerhatikan konsep dan desain yang diusung oleh pengembang.

Jika Anda adalah seorang pemburu properti, sudah pasti Anda akan mencari properti dengan konsep dan desain yang tren, bukan?

Seperti diketahui, salah satu desain yang cukup digandrungi akhir-akhir ini adalah minimalis modern.

Untuk lebih jelasnya, akan dijabarkan di bawah ini.

Rumah Model Minimalis Modern

rumah minimalis

Foto: Unsplash

Mungkin judul di atas sering Anda lihat pada iklan-iklan rumah di berbagai tempat. Tapi, tahukah Anda apa itu rumah minimalis?

Perlu diingat kalau rumah minimalis bukanlah sebuah rumah berukuran kecil yang “minim abis.”

Sebaliknya, ada banyak rumah-rumah besar yang mengadopsi gaya arsitektur tersebut. Bahkan, gaya tersebut sering berpadu dengan gaya lainnya.

Sebagai contoh, ada YUU Contempo Medan yang mengusung desain minimalis ala Skandinavia, atau The Zora di Tangerang yang mengadopsi gaya minimalis Jepang.

Jadi, rumah minimalis bukan terpacu pada dimensi melainkan gaya arsitektur yang sifatnya minimalis.

Lebih lanjut, rumah dengan desain minimalis adalah rumah yang cenderung mengutamakan fungsionalitas tanpa mengurangi kecantikan rumah tersebut.

Ini bisa terlihat dari minimnya profil dan ornamen serta unsur penataan interior dan eksterior yang ada pada rumah bergaya minimalis.

Misalnya pemakaian banyak jendela besar di dalamnya, fasad dengan garis-garis sederhana, sampai penggunaan cat rumah minimalis.

Interior Rumah Minimalis

Interior Rumah Minimalis

Foto: home-designing.com

Seperti yang telah dijelaskan, rumah minimalis tidak hanya berfokus pada tampilan eksterior semata, tapi juga pada interior dan perabotan yang digunakan.

Hal tersebut bertujuan untuk memaksimalkan fungsi di setiap bagian rumah.

Biasanya, ruang dengan konsep minimalis tidak mempunyai banyak sekat dan dekorasi yang berlebihan.

Selain itu, sirkulasi udara dan pencahayaan alami lebih dimaksimalkan. Karakter ruangan yang terdapat pada rumah minimalis pun lebih kentara.

Hal tersebut dikarenakan bentuk ruangan yang cenderung geometris dengan absennya pernak-pernik yang dianggap tidak perlu.

Pada akhirnya, karakter yang tercipta disebabkan oleh keberadaan ruang itu sendiri dan bukan oleh perabotan rumah yang digunakan.

Tak heran kalau rumah modern minimalis sering menjadi simbol gaya hidup bagi mereka yang tinggal di kota-kota besar.

Kembali lagi, terkadang desain dan konsep bisa menjadi hal yang menarik dari sebuah properti, hingga bisa memengaruhi nilai properti tersebut.

Saat ini saja telah banyak konsep hunian hingga apartemen yang menarik perhatian.

Misalnya konsep smart home yang saat ini bisa dibilang cukup populer dan banyak diterapkan pada berbagai perumahan modern.

Contoh terbaiknya adalah dua mahakarya persembahan Agung Podomoro Land, yakni Bukit Podomoro Jakarta dan Podomoro River View.

Sebelum melakukan investasi properti, jangan lupa juga untuk melakukan riset dan memperbanyak pengetahuan tentang properti.

Hal ini perlu dilakukan agar terhindar dari kerugian yang tidak perlu dan mendapatkan keuntungan yang berlipat.

Jangan lupa juga untuk menyiapkan dana tambahan seperti biaya bank, biaya asuransi, biaya notaris, dan pajak properti yang akan dibeli.

Jadi, bagaimana? Apakah Anda semakin tertarik untuk berinvestasi di dunia properti?

Jika tertarik, Anda juga bisa mulai mencari pilihan properti seperti rumah, apartemen maupun properti lainnya di Rumah123.com, ya. Selamat mencoba!

Baca juga:

Panduan Bisnis Properti sebagai Investasi untuk Pemula

 

Author:

Citra Purnamasari