OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

Pengalaman Melunasi KPR BTN Beserta Syarat Pengajuannya

21 Maret 2023 · 4 min read · by Citra Purnama Sari

Pengalaman Melunasi KPR BTNFoto: idealista.it

Seperti yang diketahui, Kredit Pemilikan Rumah (KPR) merupakan pinjaman dengan tenor panjang yang bisa mencapai puluhan tahun.

Meskipun pembayarannya diangsur setiap bulan, tidak jarang juga ada orang yang ingin melunasi KPR sebelum tenor berakhir.

Melunasi cicilan rumah lebih cepat dinilai menguntungkan, mengingat semakin sedikit bunga yang akan dibayarkan nantinya.

Ya, Anda diperbolehkan untuk melunasi KPR lebih cepat dari tenggat waktu yang sudah ditentukan.

Khusus untuk KPR Bank BTN, artikel ini akan membahas secara rinci pengalaman melunasi KPR, tips dan syarat yang harus dipenuhi.

Agar tidak salah, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Syarat Pelunasan KPR BTN

Berdasarkan pengalaman yang telah melunasi KPR di Bank BTN, terdapat beberapa syarat yang perlu dipenuhi oleh debitur, yaitu:

  • Buku tabungan BTN
  • Kartu identitas berupa KTP dan KK
  • Kartu debitur KPR
  • Materai senilai Rp6.000 atau Rp10.000.

Besaran Penalti Melunasi KPR BTN Lebih Cepat

Besaran Penalti Saat Melunasi KPR BTNFoto: boundless.org

Berdasarkan pengalaman melunasi KPR BTN, tentu saja terdapat penalti yang harus dibayarkan.

Untuk bank BTN, penalti yang harus dibayarkan biasanya sebesar 1% dari sisa pokok utang.

Misalnya sisa pokok utang sebesar Rp50.000.000, sehingga jumlah penalti yang harus dibayar sebesar Rp500.000.

Tidak hanya itu, bisa saja ada biaya lainnya yang mesti Anda keluarkan saat mengurus pelunasan KPR.

Setelah melunasi KPR BTN, debitur akan mendapatkan Surat Keterangan Pelunasan KPR dari bank.

Jadi, Anda harus menyiapkan uang tambahan untuk melunasi KPR tersebut sebelum masa tenor berakhir, ya!

Baca juga:
Kenali Penalti KPR Jika Ingin Melunasi KPR Lebih Cepat

Syarat Pengambilan Berkas Pelunasan KPR

Setelah melakukan proses pengajuan berkas dan membayar sisa pokok utang dan penalti, pihak bank akan menghubungi Anda untuk pengambilan dokumen jaminan.

Jadi, Anda memang harus menunggu beberapa hari bahkan minggu sampai ada informasi dari bank.

Nah, begitu dihubungi pihak bank mengenai jadwal pengambilan berkas, terdapat beberapa dokumen yang harus dibawa:

  • Fotokopi formulir penyetoran dua rangkap
  • Fotokopi KTP sebanyak dua rangkap
  • Buku tabungan
  • Fotokopi surat rincian pelunasan dipercepat dua rangkap
  • Kartu ATM (opsional)

Persyaratan di atas akan ditukarkan dengan berkas-berkas penting berikut ini:

  • Perjanjian kredit
  • Sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB)
  • Izin Mendirikan Bangunan (IMB)
  • Surat Kuasa Memberikan Hak Tanggungan
  • Polis Asuransi

Tips sebelum Melunasi KPR Lebih Cepat

Melunasi utang ke bank termasuk KPR, tentunya dapat memberi perasaan tenang dan mengurangi beban finansial.

Namun, hal itu juga merupakan langkah yang cukup berani.

Tentu sebelum melunasi KPR, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan matang-matang, misalnya:

Perhatikan Kondisi Keuangan

Perhatikan Kondisi KeuanganFoto: bproperty.com

Melunasi KPR saat masa tenor masih panjang, membuat Anda harus mengeluarkan uang lebih untuk denda.

Uang yang dikeluarkan pun tidak sedikit, karena KPR merupakan angsuran untuk properti yang harganya pun tinggi.

Karena itu, Anda wajib memperhatikan kondisi keuangan saat ini dan di masa mendatang.

Jangan sampai karena bosan harus mengangsur KPR setiap bulannya, membuat Anda nekat untuk melunasinya secara sekaligus.

Pastikan Anda Memiliki Tabungan

Pastikan Anda Memiliki TabunganFoto: nerdwallet.com

Meskipun memiliki uang yang cukup untuk melunasi KPR sekaligus, tetapi bisa saja setelahnya tabungan menjadi habis tak tersisa.

Maka itu, penting untuk memiliki tabungan yang tersisa pasca-melunasi KPR sebelum tenor berakhir.

Setidaknya, Anda tetap merasa aman untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari karena terdapat tabungan darurat.

Baca juga:
Pengalaman Take Over KPR ke Bank Syariah (Biaya hingga Keuntungannya)

Perbesar Porsi Tabungan dan Investasi

Dikarenakan KPR sudah lunas, artinya Anda sudah tidak memiliki utang ke bank.

Sehingga Anda bisa bernafas lega, serta dapat memperbesar porsi tabungan dan investasi untuk masa depan.

Langkah satu ini sangat baik untuk jangka panjang, apalagi mengingat kondisi ekonomi bisa berubah-ubah.

Namun. sebelumnya pastikan kondisi keuangan Anda aman, ya.

Itulah pengalaman melunasi KPR BTN beserta syarat dan tips pengajuannya yang perlu diketahui.

 

Penasaran dengan pilihan produk hunian dari Rumah123? Kami memiliki beberapa rekomendasinya:

Info KPR

Silakan isi data kamu jika untuk mendapatkan penawaran KPR

1 dari 2
+62

Silakan isi data kamu jika untuk mendapatkan penawaran KPR

2 dari 2
Rp
Rp
Rp
Rp
Data Berhasil Terkirim Kamu akan terhubung dengan Tim Rumah123 untuk konfirmasi data

Verifikasi Nomor Handphone

Silahkan masukkan 6 digital kode OTP yang telah kami kirimkan ke nomor 62811111111 Ganti Nomor

Kode yg Anda masukan salah pastikan kode OTP yang Anda masukan benar

Ganti Nomor Handphone

+62
Nomor handphone wajib diisi